default
Mengabadikan hari kemerdekaan dengan Foto bersama seluruh jajaran hingga staf di halaman DInas Kesehatan Provinsi Sumsel, Palembang, 17/8/19
dinkes.sumselprov.go.id,  Kemerdekaan ini bukanlah sebuah hadiah dari penjajah dan  tidak didapat dengan mudah. Selama 74 tahun Republik Indonesia telah bebas dari penjajah. Untuk mengenang para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan setiap tahun dilaksanakan peringatan 17 Agustus. Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan ikut memperingati HUT RI ke 74 ini dengan melaksanakan Upacara bendera di halaman Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan.(17/8/19)

Kemerdekaan bukan berarti berhenti berjuang, tapi untuk berjuang lebih keras lagi mengisi kemerdekaan dengan pembangunan diberbagai sektor agar tercapai Indonesia Maju. Pembagunan infrastruktur juga pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai kunci Indonesia maju di masa depan. Diperlukan SDM yang unggul dan berdaya saing untuk mewujudkan Indoensia maju. Pembangunan SDM titik mulainya dengan menjamin kesehatan ibu sejak prahamil, ibu hamil,bayi, balita dan anak sekolah, terutama pada 1000 hari pertama kehidupan (sejak hamil sampai berusia dua tahun), yang merupakan periode emas dalam kehidupan.

Dirgahayu Republik Indonesia ke 74…Jayalah Indonesiaku.

Baca Juga : Puisi Legiun Veteran dari Shela Oktarina